
Mewujudkan Mimpi Mengenalkan Filosofi Batik Para Pegiat Batik Di Temanggung Bersama Asus Vivobook Pro 14 OLED
United Nations Educational, Scientific and Cultural Organization (UNESCO) menetapkan batik sebagai warisan budaya dunia pada tanggal 2 Oktober 2009. Pengakuan dari UNESCO ini juga disambut baik oleh pemerintah Indonesia, sehingga pemerintah menetapkan Hari Batik Nasional setiap tanggal 2 Oktober. Sejak ditetapkan Hari Batik Nasional ini, banyak kalangan berlomba – lomba mengkampanyekan semangat menggunakan batik.
Pemerintahpun mengajak semua lapisan masyarakat untuk bersama- sama mengenal batik lebih dalam lagi. Tidak hanya dengan memakai baju batik setiap tanggal 2 Oktober, namun hendaknya kita lebih mengenal lebih dalam lagi, bagaimana filosofi batik tersebut.
Seperti yang saya lakukan bersama – sama dengan perajin dan penggiat batik yang berkumpul dalam wadah Rumah Batik Temanggung. Kamipun tidak ketinggalan ikut andil dalam rangka memperingati Hari Batik Nasional. Rumah Batik Temanggung bermaksud mengadakan serangkaian acara kegiatan sebagai wujud rasa kecintaan terhadap budaya nusantara khususnya batik.
Tidak tanggung – tanggung, Rumah Batik Temanggung menyelanggarakan rangkaian acara Hari Batik Nasional selama 3 hari dengan tema Batik sebagai Pelopor Budaya Mode Berkelanjutan, yaitu dimulai pada hari Jumat 30 September 2022 sampai 2 Oktober 2022.
Kegitan Apa Saja Yang Dilakukan ?
- Sarasehan Tentang Suistainable Fashion
Sarasehan ini bertujuan untuk mengenalkan kepada masyarakat luas pentingnya isu pakaian ramah lingkungan. Apa sih yang dimaksud “Sustainable Fashion” sebenarnya? “Sustainable Fashion” adalah konsep produksi garmen dan pakaian yang ramah lingkungan dan beretika baik mendukung kelangsungan hidup para pekerja yang terlibat dalam setiap langkah produksinya.
Seiring perkembangan zaman, banyak produsen batik yang memproduksi batik dengan teknik batik print yang berdampak pada lingkungan. Dengan diadakan sarasehan ini dapat mempersuasi masyarakat dalam mengkampanyekan peduli lingkungan lewat produk fashion sehingga diharapkan dapat meminimalisir dampak buruk terhadap lingkungan. Sarasehan akan dilaksanakan pada hari Jumat 30 Oktober 2022 dengan mengundang kurang lebih 70 peserta di Lingkungan Batik Kelingan, Desa Caruban, Kandangan, Temanggung.
- Demo Membatik Tulis dan Mewarnai dengan Pewarna Alam
Agar proses pembuatan batik ini menjadi ramah lingkungan, tentunya didukung dengan bahan yang digunakan, seperti pewarna yang dari alam. Kebetulan di Temanggung sendiri mempunyai produk pewarna alam unggulan yang terbuat dari daun Tom Indigofera atau strobia fuchia, daun ini bisa menghasilkan warna biru indigo yang keren. Zat yang dihasilkan dari daun ini adalah sangat kuat dan juga tidak mudah pudar daripada jenis pewarna alami lainnya. Ini disebabkan zat pewarna yang dihasilkan mempunyai keunggulan dimana jika terkena atau berbaur dengan oksigen. Zat ini akan mengikat dengan sangat kuat pada kain batik.
Untuk mengenalkan temuan warna alam ini, Rumah Batik Temanggung mengadakan demo membatik tulis dengan pasta Indigo Biru yang terbuat dari daun strobia fuchia pada tanggal 1 Oktober 2022 dengan puluhan peserta dari pelajar setingkat SMA.
- Parade Batik
Puncak acara bertepatan dengan Hari Batik Nasional yaitu tanggal 2 Oktober, akan diadakan parade batik yang acaranya digelar di area terbuka yaitu di Citiwalk Alun – Alun Temanggung. Tujuan diadakan parade batik ini untuk mengenalkan batik Temanggung kepada masyarakat Temanggung lebih luas, memberikan wawasan bahwa batik bisa dipakai oleh semua usia, semua kalangan dan profesi, juga di berbagai kegiatan baik itu santai / casual maupun resmi.
Tahapan Mempersiapkan Event Hari Batik Nasional
Tidak dipungkiri bahwa 3 acara yang akan digelar ini butuh persiapan yang matang dan beberapa proses yang harus dilalui. Walaupun event hanya 3 hari, tetap memiliki sederet rangkaian persiapan yang dijalankan beberapa waktu sebelum hari pelaksanaan dari awal sampai akhir.
Berikut ini beberapa tahapan yang kami lakukan dalam mempersiapkan event memperingati Hari Batik Nasional :
- Mengumpulkan Tim
Sebuah acara yang besar, tentu tidak bisa jika dilakukan sendirian. Diperlukan tim panitia yang solid dan dibagi perdivisi sehingga masing – masing individu yang tergabung dalam kepanitiaan mempunyai job desk yang jelas.
- Menentukan Tujuan, Tema dan dan Konsep event
Setelah tim terbentuk, tentunya langsung berembug menentukan acara apa yang pas dengan peringatan Hari Batik Nasional ini. Membuat konsep yang menarik dan tema yang sesuai dengan tujuan akan membuat semua yang terlibat menjadi semangat. Dalam menentukan kegiatan tersebut,di diskusikan dengan semua tim panitia yang terlibat.
- Menyusun Anggaran Dana
Menyusun anggaran dana atau budgeting sangat penting dilakukan untuk mengetahui berapa banyak dana yang harus disiapkan. Misal untuk sewa tempat, soundsystem, make up, dekorasi dan lain – lain.
- Membuat Timeline persiapan
Timeline ini berguna agar persiapan berjalan sesuai target sehingga ketika tim berkumpul bisa langsung mengevaluasi apa – apa saja yang harus diperbaiki baik baik itu kerja tim maupun kerja per divisi.
- Menyusun Proposal dan membuat daftar vendor
Proposal berguna untuk mendapatkan sponsorship dan segala yang menyangkut perijinan penggunaan tempat untuk kegiatan tersebut. Proposal itu nantinya dibagikan oleh divisi pencari dana kepada vendor – vendor yang sekiranya bisa mendukung terselenggaranya acara.
- Menentukan media promosi
Event tidak akan berjalan meriah tanpa adanya publikasi. Ajak semua tim untuk membantu ikut berpartisipasi memublikasikan acara melalui media sosial mereka. Selain itu media yang cocok untuk publikasi antara lain membuat flyer, banner atau poster.
Nah dari seluruh tahapan persiapan tersebut, tentunya tidak akan berhasil apabila tidak mempunyai fasilitas pendukung berupa laptop yang memadai. Seiring dinamika kehidupan yang makin computerized, hampir bisa dikatakan tak ada lagi pekerjaan modern yang tidak berhubungan dengan perangkat komputer. Untungnya kami mempunyai Laptop ASUS Vivobook Pro 14 OLED
Kenapa Harus ASUS Vivobook Pro 14 OLED
- Performa Kencang
Dari tahapan persiapan menggelar event Hari Batik Nasional, tim panitia diharuskan untuk selalu produktif dan gerak cepat. Laptop digunakan untuk mengetik berbagai dokumen yang harus dipersiapkan seperti surat undangan, proposal, surat ijin sewa tempat, ijin keramaian, surat permohonan liputan dan lain – lain.
Selain berhubungan dengan dokumen, tentunya kami juga harus berhubungan dengan berbagai macam editing, misal edit foto, edit video, edit desain yang dibutuhkan untuk media promosi. Laptop ASUS Vivobook yang berperforma kencang ini sungguh sangat membantu kami, sehingga divisi humas dan sekretariatan tetap produktif menyiapkan dokumen dan promosi untuk event ini.
Laptop ASUS Vivobook Hadir dengan ditenagai AMD Ryzen™ 5000 H-Series Mobile Processors yang memiliki full powerful performance core untuk multitasking bahkan video editing. Selain powerful, prosesor ini memberikan daya baterai lebih awet sehingga produktivitas harian semakin maksimal. Dilengkapi dengan kartu grafis integrasi AMD Radeon yang memberikan performa gaming yang tanpa lag. Produktivitas harian dimanapun dan kapanpun jadi maksimal dengan performa prosesor dan kartu grafis dari AMD ini
- Layar Dengan Visual Terbaik
Layar ASUS OLED hadir di laptop ini untuk memberikan pengalaman visual terbaik sekaligus melindungi kesehatan mata, laptop ini telah mengantongi sertifikasi low blue-light dan anti-flicker dari TÜV Rheinland. Sehingga lebih aman dan nyaman saat digunakan.
Terlebih ketika dibutuhkan untuk mendesain motif batik yang akan dipakai buat sarasehan, apabila menggambar pola batik memakai pensil akan membutuhkan waktu berhari-hari untuk membuatnya. Tapi dengan bantuan laptop, desain motif batik bisa dibuat dengan cepat dan mudah. ASUS OLED mampu mereproduksi warna yang sangat kaya dengan color gamut mencapai 100% pada color space DCI-P3. Tingkat akurasi warna yang dihasilkan juga sangat tinggi dan kemampuan layar dengan visual yang baik sangat membantu untuk check detail motif batik yang akan dibuat.
- Ringan sehingga mudah dibawa
Laptop Laptop ASUS Vivobook ini memiliki desain yang ringkas, tipis dan ringan, sangat pas sekali untuk kami yang mempunyai mobilitas tinggi. Sehingga tidak kerepotan ketika harus membawa laptop ini kemana – mana, karena harus selalu standby dimanapun berada.
Nah begitulah cara kami dari komunitas Rumah Batik Temanggung untuk memperingati Hari Batik Nasional. Dengan serangkaian acara ini semoga bisa menyatukan sinergi antara pemerintah dengan penggiat dan perajin batik agar sama – sama bisa membangun dan mengembangkan batik dari berbagai aspek, dari pentingnya aspek budaya, pemanfaatan teknologi, kesiapan SDM, hingga pengelolaan limbah industri batik.

