-
Mewujudkan Mimpi Mengenalkan Filosofi Batik Para Pegiat Batik Di Temanggung Bersama Asus Vivobook Pro 14 OLED
United Nations Educational, Scientific and Cultural Organization (UNESCO) menetapkan batik sebagai warisan budaya dunia pada tanggal 2 Oktober 2009. Pengakuan dari UNESCO ini juga disambut baik oleh pemerintah Indonesia, sehingga pemerintah menetapkanĀ Hari Batik Nasional setiap tanggal 2 Oktober. Sejak ditetapkan Hari Batik Nasional ini, banyak kalangan berlomba – lomba mengkampanyekan semangat menggunakan batik. Pemerintahpun mengajak semua lapisan masyarakat untuk bersama- sama mengenal batik lebih dalam lagi. Tidak hanya dengan memakai baju batik setiap tanggal 2 Oktober, namun hendaknya kita lebih mengenal lebih dalam lagi, bagaimana filosofi batik tersebut. Seperti yang saya lakukan bersama – sama dengan perajin dan penggiat batik yang berkumpul dalam wadah Rumah Batik Temanggung. Kamipun tidak…